Thursday, June 2, 2016

Tutorial Bunga Kertas

Bunga, adalah salah satu benda terindah dan tercantik yang diciptakan oleh Tuhan. Warnanya, bentuknya, wangi nya membuat orang jatuh cinta padanya. Nah, selain bunga buatan Tuhan tersebut, kita juga dapat membuat bunga dari kertas loh. Caranya? yuk kita simak bersama sama
Cara membuat bunga dari kertas
1. Siapkan bahan:
kertas hvs berwarna (sesuai warna bunga mawar),
cotton buds (kalau bisa ukuran paling besar),
lem (usahakan lem tembak),
gunting.
2. Buatlah kelopak dari kertas hvs, 8 kelopak kecil dan 8 kelopak agak besar. Kelopak yang besar, bagian bawahnya di-gunting sedikit (lihat gambar)
3. Buatlah lengkungan di bagian atas kelopak, agar ketika ditempel terlihat real.
4. Hasil lengkungan.
5. Kemudian gunakan cotton buds sebagai tangkai untuk merekatkan kelopak. Ada baiknya, kelopaknya dilem lebih dulu, baru ditempelkan. Susun dari kelopak yang kecil, kemudian yang besar. Bagus tidaknya hasil tergantung dari cara menyusunnya.
6. Hasilnyaa… tadddaaaa… silahkan lihat tampak atas dan samping. Mudah kan?

No comments: